PONTIANAK INFORMASI, LOKAL – Daud Yordan menang knock out (ko) atas petinju Argentina, Hernan Carizzo dalam pertandingan kelas dunia bertajuk Laga di Khatulistiwa yang digelar di GOR Terpadu Ayani, Sabtu (7/9/2024) malam.
Daud Yordan berhasil menang KO atas lawannya pada ronde ke-9 yang disambut gemuruh para penonton yang hadir pada pertandingan tersebut.
Pj Gubernur Kalbar, Harisson menyebutkan, kemenangan Daud menjadi momen terindah bagi masyarakat Kalbar dan Indonesia.
“Kemenangan ini tidak terlepas dari dukungan seluruh masyarakat Kalbar yang hadir secara langsung,” kata Harisson.
Di samping itu, Harisson menyebut keberhasilan Daud Yordan dapat diikuti para atlet lainnya. Sehingga melahirkan prestasi gemilang.
“Kemarin kita menjadi saksi keberhasilan atlet panjat tebing Veddriq Leonardo yang berhasil meraih emas Olimpiade 2024, dan sekarang Daud Yordan yang kembali meraih juara dunia. Semoga ini menjadi semangat bagi para atlet,” jelasnya.
Pertandingan perebutan gelar BA World Super Lightweight Championship atau kelas ringan super ini dihadiri sederet tokoh penting.
Diantaranya, Ketua DPD RI, La Nyalla Mahmud Mattalitti, serta senator-senator DPD RI lainnya.
Tak ketinggalan, Komeng juga hadir mendukung langsung Daud yang bakal menjadi rekan sejawatnya di DPD RI.