PONTIANAK INFORMASI, POLITIK – Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani, mengungkapkan bahwa saat ini partainya telah memiliki lima nama bakal calon wakil presiden yang dipertimbangkan untuk mendampingi Ganjar Pranowo.
Dari lima nama tersebut, salah satunya adalah Cak Imin yang merupakan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Pernyataan tersebut disampaikan Puan usai menghadiri perayaan Hari Lahir PKB yang ke-25 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, pada Minggu (23/7/23) petang.
“Sekarang sudah mengerucut lima nama, salah satunya Cak Imin.” kata Puan.
Kelima nama yang disebutkan oleh Puan sebagai bakal calon wakil presiden untuk Ganjar Pranowo adalah sebagai berikut:
- Sandiaga Salahudin Uno
- Erick Thohir
- Andika Perkasa
- Agus Harimurti Yudhoyono
- Muhaimin Iskandar (Cak Imin)
Menariknya, ketika ditanya mengenai kedekatan Muhaimin Iskandar, PKB, dan PDIP dengan Ganjar Pranowo, Puan menyerahkan pertanyaan tersebut langsung kepada Cak Imin. Puan bertanya kepada Cak Imin, “Apakah PKB dekat dengan PDIP?”
“Nempel, bukan hanya dekat, nempel.” jawab Cak Imin.