PONTIANAK INFORMASI, LOKAL – Ketua Komisi IV DPRD Kalimantan Barat, Subhan Nur mengimbau masyarakat terus memberikan dukungan pengerjaan jalan Sintete, Kabupaten Sambas agar berjalan lancar.
“Warga antusias mendukung
pengerjaan jalan itu, jika ada protes itu
wajar,” katanya, kemarin.
Dia mengatakan, dibutuhkan komunikasi antara masyarakat dan pihak kontraktor agar pekerjaan itu berjalan dengan baik.
Jalan tersebut ditargetkan rampung pada bulan ini. Namun melihat kondisi cuaca yang mendukung atau tidak.
“Serta material lancar, kami yakin jalan itu akan selesai tepat waktu,” ujarnya.
Sebelumnya, Subhan sempat meninjau
Ketua Komisi IV DPRD meninjau pengerjaan jalan Sintete, pada awal bulan lalu.
Peninjauan tersebut untuk melihat sejauh
mana progres pembangunan jalan Sintete
yang saat ini tengah berlangsung.
“Melihat perkembangan pengerjaan jalan yang dibutuhkan warga,” katanya.
Dari pantauannya, ditemui kendala. Seperti material yang susah dan saluran air dikeluhkan warga.
Kendati demikian, hal tersebut tidak menjadi halangan dalam pengerjaan proyek jalan itu.