PONTIANAK INFORMASI, LOKAL – Sebanyak 32 peserta yang telah lolos melalui tahap administrasi dan rekam jejak serta penulisan makalah mengikuti Wawancara Akhir Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat (Pemprov Kalbar).
Seleksi diselenggarakan oleh Panitia Seleksi (Pansel) Terbuka di Hotel Mercure Pontianak, Sabtu (20/5/2023). Sleksi wawancara akhir JPT Pratama ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson.
Seleksi tersebut dilaksanakan untuk mengisi lima posisi JPT Pratama. Kelima posisi jabatan itu yaitu Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Prov. Kalbar, Kepala Biro Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov. Kalbar, Kepala Biro Umum Setda Prov. Kalbar, Wakil Direktur Keuangan RSUD Soedarso, dan yang terakhir Kepala Dinas Kesehatan Prov. Kalbar. (ap)