Berita Nasional, PONTIANAK INFORMASI – Sekira pukul 10:20:23 WIB, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini tsunami di Maluku, NTB, NTT, Sulawesi Selatan, dan Sulawesi Utara seusai gempa dengan magnitudo 7,5.
Lewat situs resminya warning2.bmkg.go.id yang menampilkan update terkini peringatan dini tsunami, BMKG juga menyampaikan saran dan arahan untuk pemerintah daerah setempat yang masuk zona peringatan.
Lokasi Gempa berpusat di 113 km BaratLaut Larantuka NTT.
Peringatan gempa yang berpotensi tsunami ini telah diteruskan kepada masyarakat. BMKG meminta agar masyarakat mengikuti arahan peringatan dini tsunamiI dari BPBD, BNPB dan BMKG
Berikut saran dan arahan peringatan mitigasi kebencanaan yang disampaikan BMKG berdasarkan status zona peringatannya melalui laman website remsinya:
AWAS (Zona Merah)
Pemerintah Provinsi/Kab/Kota yang berada pada status “Awas” diharap memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk melakukan evakuasi menyeluruh
SIAGA (Oren)
Pemerintah Provinsi/Kab/Kota yang berada pada status “Siaga” diharap memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk melakukan evakuasi
WASPADA (Kuning)
Pemerintah Provinsi/Kab/Kota yang berada pada status “Waspada” diharap memperhatikan dan segera mengarahkan masyarakat untuk menjauhi pantai dan tepian sungai