Berita Kalbar, PONTIANAK INFORMASI – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hampir seluruh wilayah Provinsi Kalimantan Barat akan mengalami hujan intensitas sedang hingga lebat pada 10 Januari 2022 besok. Setidaknya ada 10 daerah yang berpotensi akan mengalami hujan berdasarkan prakiraan tersebut.
“Kondisi cuaca esok hari diprakirakan berpotensi terjadi hujan intensitas ringan hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di beberapa wilayah di Kalimantan Barat,” mengutip dari informasi prakiraan cuaca yang disampaikan BMKG Kalbar melalui Instagram resminya @info_bmkg_kalbar, Minggu (09/01/2022).
Melalui laman web resminya, BMKG juga menyampaikan peringatan dini untuk beberapa kabupaten/kota yang berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.
“Peringatan Dini! Waspada potensi hujan yang disertai petir/kilat dan angin kencang berdurasi singkat. Wilayah yang berpotensi terjadi hujan intensitas sedang hingga lebat yaitu di sebagian wilayah Kab./Kota : Sambas, Ketapang, Sintang, Kapuas Hulu, Bengkayang, Sekadau, Melawi, Kubu Raya, Pontianak, dan Singkawang,” demikian dikutip dari kalbar.bmkg.go.id, Minggu (09/01) siang.
Sementara untuk prakiraan cuaca pada 9 Januari 2022 Pukul 07.00 WIB s.d 12 Januari 2022 Pukul 07.00 WIB di Kalbar, diprakirakan sebagian besar wilayah Kalbar juga berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat. Untuk itu, BMKG mengimbau masyarakat untuk mewaspadai dampaknya.
“Perlu diwaspadai potensi terjadinya banjir/genangan, jalan licin, dan sebagainya terutama di wilayah-wilayah yang biasa terjadi bencana tersebut,” imbau BMKG Kalbar. (yd)