PONTIANAK INFORMASI, LOKAL – Forum Komunikasi Orang Bugis (FKOB) Kalbar gelar Festival Budaya Bugis 2023 di Desa Kubu Kecamatan Kubu Kabupaten Kubu Raya, Sabtu 7 Oktober 2023 malam.
Kegiatan ini dihadiri Ketua Umum DPP FKOB dan anggota DPRD Provinsi Kalbar Dr Ardiansyah, S.H., M.H, anggota DPR RI S.H, Boyman Harun ,Kapolsek Kubu Ipda Dian Edi Sarowono S.H.,M.H. dan Surhaini selaku Pembina SAYAP DPP FKOB Kalbar.
Kegiatan Festival Budaya Bugis 2023 berawal dari makan saparahan atau mandre 10 dalam bahas bugis.
Ketua Umum DPP FKOB Kalbar menuturkan, antusias masyarakat sangat tinggi dalam mengikuti karnaval.
“Dengan di ikuti macam-macam etnis, itu lah bentuk kebersamaan kita dalam rangka melestarikan ada budaya bugis,” ujar Ardiansyah.
Selanjutnya, selalu menampilkan penampilan budaya asli Bugis agar dapat mengedukasi dan menjaga tradisi budaya.
“Kami juga mencari dan menggali budaya-budaya yang hilang dan luntur padahal budaya merupakan tradisi nenek moyang kita,” tuturnya.
Ia mengajak kawan-kawan generasi muda, mari bersama-sama melestarikan adat Budaya peninggalan nenek moyang kita dan menggali yang mungkin hampir punah dan mulai hilang di kalangan generasi muda.
Ada 10 kali Festival Karnaval Wisata Budaya Bugis sudah digelar di Provinsi Kalbar dan ada juga di Johor Malaysia.
Ketua panita Festival Budaya Bugis 2023 mengucapkan terima kasih dalam menyukseskan kegiatan ini.