PONTIANAK INFORMASI, PONTIANAK – KSOP Kelas II Pontianak bersama Majelis Ta’lim KSOP Pontianak menyerahkan donasi kepada Yayasan Dompet Ummat, Sabtu (9/7/2022. Donasi itu berasal dari seluruh pegawai KSOP Kelas II Pontianak, untuk digunakan pada perayaan Iduladha 1443 Hijriyah.
“Marilah kita gunakan momen Iduladha untuk berbuat baik. Itu yang kita dorong untuk dimaknai. Kami sebagai pimpinan di KSOP Pontianak, tentu kami harus mendorong kita semua untuk berbuat baik,” kata Kepala KSOP Kelas II Pontianak, Capt. Mozes I Karaeng, Sabtu, 9 Juli 2022.
“Ini adalah majelis ta’lim yang sudah kita bentuk sejak Januari lalu. Mudah-mudahan, pembinaan kerohanian dapat dilakukan dengan baik. Ini (donasi) adalah tabungan untuk di hari kemudian,” timpal Mozes, yang saat penyerahan donasi itu didampingi oleh
Bambang Derryawan, Kasi Keselamatan Berlayar Patroli dan Penjagaan (KBPL) KSOP Kelas II Pontianak.
Mozes juga mengingatkan agar jajaran KSOP Pontianak meningkatkan kepedulian terhadap sesama. Terlebih pada momen khusus seperti hari raya iduladha. Dimana, esensi perayaannya sangat identik dengan berbagi.
“Saya dorong di kantor kami ayo jangan egois. Ada banyak orang di luar sana yang butuh uluran tangan. Jadi dalam momentum ini, kita bantu dengan apa yang ada dan kesadaran kami,” ujarnya.
Mozes juga mengapresiasi respon jajarannya di KSOP. Dirinya berharap apa yang telah didonasikan itu berdampak pada kehidupan pribadi masing-masing. Terkhusus dari sisi religi.
“Saya bangga dengan teman-teman di kantor saya, mulai bertumbuh. Ayo kita songsong hari depan yang lebih baik dan pembentukan akhlak yang lebih baik. Tidak hanya bekerja mencari nafkah, tetapi ada sesuatu yang harus kita kerjakan juga untuk orang lain,” tutup Mozes. (RS)