PONTIANAK INFORMASI, LOKAL – Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan bersama Kapolres Kubu Raya Wahyu Jati Wibowo melihat langsung proses pemungutan suara Pemilihan Umum 2024 di TPS 009 SDN 41 dan 018 Perumahan Star Borneo Residence, Desa Ampera Raya, Kecamatan Sungai Ambawang, pada Rabu (14/2/2024) pagi.
Bupati Muda menyatakan bahwa dari peninjauannya, pemungutan suara berlangsung dengan lancar dan kondusif. Dia juga mencatat antusiasme masyarakat yang terlihat saat memberikan suara di berbagai TPS.
“Kondisi ini patut kita syukuri bersama,” ucap Bupati Muda saat meninjau TPS 018.
Muda menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan pesta demokrasi tahun 2024 ini, Pemerintah Kabupaten Kubu Raya telah menyediakan semua perangkat yang diperlukan sebagai bentuk tanggung jawab negara. Mulai dari KPU, Bawaslu, PPK, PPS, hingga KPPS.
“Alhamdulillah, hal yang terpenting itu saat ini suasana pelaksanaannya terbangun dengan sejuk,” tutur Muda.
Di sisi lain, Kapolres Kubu Raya Wahyu Jati Wibowo mengatakan bahwa Polres Kubu Raya telah melakukan serangkaian langkah pengamanan untuk Pemilu 2024, mulai dari perencanaan hingga pengorganisasian untuk memastikan pemungutan suara berjalan lancar.
“Pengamanan 1.967 TPS di Kubu Raya saat ini masih terus berjalan dengan aman dan kondusif,” tambah Wahyu.
Sebagai mantan Kapolsek Rasau Jaya, ia berharap bahwa kondisi kondusivitas ini dapat terus terjaga hingga pada akhir perhitungan suara.
“Pada pengamanan ini Polres Kubu Raya bersinergi bersama instansi terkait dan didukung pemerintah daerah dan kami terus berkoordinasi dengan penyelenggara pemilu. Sekali lagi kami mengharapkan masyarakat untuk bersama menciptakan pemilu yang damai, aman, dan kondusif,” ujarnya. (yd)