PONTIANAK INFORMASI, NASIONAL – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan belasungkawa kepada korban terdampak kebakaran Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Pertamina Plumpang yang ada di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Rasela, Rawa Badak Selatan, Jakarta. Hal itu disampaikannya usai meninjau langsung posko pengungsian korban, pada Minggu (5/3/2023).
Didampingi Ibu Iriana Jokowi, Kepala Negara tiba di lokasi pengungsian pukul 09.50 WIB. Presiden dan rombongannya melihat langsung kondisi para korban yang tengah mengungsi di tenda-tenda darurat.
Dalam keterangannya usai peninjauan, Presiden turut menyampaikan ucapan belasungkawa kepada para korban. Presiden pun berharap para korban dapat sabar dan tabah dalam menghadapi musibah ini.
“Saya ingin menyampaikan ucapan belasungkawa kepada para korban atas kejadian di Plumpang ini,” ucap Kepala Negara mengutip Setkab RI, Senin (6/3).tenda
Pada kesempatan tersebut Presiden dan Ibu Iriana juga berdialog dan membagikan makanan kepada para pengungsi yang ada di tenda.
Kepada jajarannya, Presiden menginstruksikan jajarannya untuk segera mencari solusi terkait kebakaran Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Pertamina Plumpang, Jakarta Utara, pada Jumat (3/3/2023) lalu.
“Saya sudah perintahkan kepada Menteri BUMN dan juga Gubernur DKI untuk segera mencari solusi dari kejadian yang terjadi di Plumpang. Terutama karena ini memang zona yang bahaya, tidak bisa lagi ditinggali, tetapi harus ada solusinya,” tegasnya kemarin.
Data terakhir yang tercatat di Koramil 01 Koja, korban tewas dalam insiden tersebut bertambah menjadi 19 orang. Kemudian, 49 warga luka-luka dan tiga orang lainnya masih dalam pencarian.
Data tersebut disampaikan oleh Danramil 01 Koja, Mayor Infantri Ikhwan.
“Data terbaru dari Posko Tanggap Darurat Koramil di Rawasari Selatan, Koja, Jakarta Utara, 19 orang dilaporkan meninggal dunia, 14 orang dewasa dan lima anak-anak,” ujarnya Minggu (5/3) kemarin, dikutip PI dari Antara.
Turut hadir mendampingi Presiden dan Ibu Iriana dalam peninjauan ini, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendi, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto, Pj. Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, dan Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati. (yd)