PONTIANAK INFORMASI, POLITIK – Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming, mencuri perhatian publik di media sosial setelah tampil dengan gaya cosplay ala tokoh anime Boruto dalam acara GEMAZ Festival 2024. Aksi mengejutkan ini terjadi setelah pertandingan Mobile Legend melawan Raffi Ahmad dan selebriti lainnya di ICE BSD, Tangerang, pada Jumat (12/1/2024).
Gibran memukau penonton dengan mengenakan jubah hitam dan ikat kepala bergaya Jepang, persis seperti yang dikenakan oleh karakter Boruto dalam serial anime Naruto.
Salah satu akun TikTok, @Mas Solo, menjadi salah satu yang paling aktif membagikan ulang video tersebut, menyebutkan bahwa cosplay ini adalah kejutan yang tak terduga dari Gibran.
Dalam video tersebut, Gibran terlihat mengenakan ikat kepala dengan desain yang menggambarkan desa Konoha, sebuah desa fiktif dalam anime Naruto. Juga, jubah hitam yang dipilihnya sangat mirip dengan kostum karakter Boruto, anak dari Naruto.
Tingkah laku yang tak terduga ini dinilai oleh warganet sebagai sesuatu yang sangat random. Meski demikian, sejumlah warganet, khususnya yang menyukai anime Naruto, merespon positif dan berharap bahwa Gibran akan mengenakan kostum serupa dalam debat cawapres berikutnya.
“Kalo misal debat cawapres nanti pake gituan, sangat kereen ” komentar warganet dengan akun @Ariesxxxx.
“Yuk bisa yuk, debat nanti Gibran pake iket gitu, tapi ada lambang merah putih nya,” saran akun @andinixxxxx.
“Gw pengen pas debat besok mas gibran cosplay boruto. Akan sangat gempar sihhhh,” kata @onoxxxxx.
“Mas gibran cukup ya mas tingkah randomnya yg bikin ketawa mulu ” ujar akun @polarxxxxx.
Diketahui, Gibran Rakabuming ikut berpartisipasi dalam acara celebrity fun match Mobile Legend. Dia bergabung dengan Tim Raffi Ahmad bersama beberapa selebritis lainnya, yaitu Alshad Ahmad, Meyden dan Cathezz. (ad)