PONTIANAK INFORMASI, PONTIANAK – Komisi V DPRD Kalbar melakukan kunjungan ke Rumah sakit di Kota Pontianak, diantaranya RSUD Soedarso dan RSU Yarsi Pontianak.
Kegiatan itu bertujuan melihat pelayanan kesehatan di sejumlah rumah sakit di Kota Pontianak.
Ketua Komisi V DPRD, Heri Mustamin mengatakan, kunjungan Komisi V ini guna melihat perkembangan pusat-pusat pelayanan masyarakat. Sehingga jika ada pelayanan yang kurang, pihaknya langsung mendorong Pemda.
“Pelayanan kesehatan kepada masyarakat saat ini sangat penting karena itu merupakan salah satu indikator peningkatan IPM. Pemda harus memberikan perhatian kepada para pihak yang berperan di bidang peningkatan kesehatan masyarakat,” katanya, Sabtu (4/2/2023).
Saat berkunjung ke RSU Yarsi Pontianak, pada Jumat (4/2/20223) sore, dirinya menilai pemerintah daerah sudah seharusnya memberikan perhatian kepada salah satu pelayanan Kesehatan yang ada di Pontianak Timur tersebut.
“Kita akan mendorong Pemprov untuk memberikan porsi pelayanan kesehatan masyarakat salah satunya adalah Rumah RSU Yarsi Pontianak ini,” jelasnya.
Direktur Rumah Sakit Umum (RSU) Yarsi Pontianak, dr Charlos Djafa’ara mengatakan, pihaknya bersama yayasan terus melakukan upaya peningkatan. Mulai pelayanan yang prima, hingga sarana dan sarana.
“Terus kami lengkapi dokter-dokter spesialis dan saat ini seluruh dokter spesialis,” ujarnya. (ap)