
Ketua DPRD Kalimantan Barat, Aloysius saat ikut rapat. (Dok. Istimewa)
PONTIANAKINFORMASI.CO.ID, LOKAL – Ketua DPRD Kalimantan Barat, Aloysius mengikuti Rapat Koordinasi Persiapan Pelantikan Kepala Daerah (KDH) secara virtual melalui zoom di Ruang VIP Kantor DPRD Provinsi Kalimantan Barat pada Senin, 3 Februari 2025. Rapat yang dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri Rl, Muhammad Tito Karnavian membahas soal persiapan pelantikan kepala daerah terpilih hasil Pilkada Serentak tahun 2024.
“Rencananya akan dilaksanakan serentak pada tanggal 20 Februari 2025,” kata Aloysius.
Sekretaris DPRD Kalbar, Suprianus Herman turut mendampingi Ketua DPRD untuk menyaksikan rapat tersebut.
Selain itu, Aloysius juga didampingi oleh Kepala Bagian Fasilitasi Penganggaran
dan Pengawasan, Hendri Marzuki.
Setidaknya, terdapat 296 kepala daerah non sengketa yang siap untuk dilantik. Sedangkan, terdapat 249 daerah yang masih bersengketa di MK.
Jadwal pelantikan kepala daerah pada 20 Februari 2025 bukan perintah dari Prabowo Subianto. Tanggal itu merupakan usulan yang dipilih oleh Presiden RI Prabowo Subianto.