
Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto. (JPNN.com)
PONTIANAKINFORMASI.CO.ID, NASIONAL – Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto menanggapi viralnya video Warga Negara (WN) China yang diduga menyuap petugas imigrasi di Bandara Soekarno-Hatta. Dalam video yang beredar di TikTok, WN China tersebut tampak menyelipkan uang Rp 500 ribu di dalam paspornya untuk memperlancar proses masuk ke Indonesia.
Agus memastikan pihaknya tengah menyelidiki dugaan suap tersebut dan menegaskan akan menindak tegas jika terbukti ada pelanggaran.
“Sedang kita cari dan klarifikasi, kalau benar pegawai ya pasti kita tindak,” ujarnya, Minggu (19/1).
Selain itu, pihaknya juga akan mencari WN China dalam video tersebut serta menerbitkan surat penangkalan dan deportasi.
“Akan kami deportasi dan tangkal. Saat ini kami cekal di semua TPI agar bisa klarifikasi kebenaran unggahan,” jelas Agus.
Ia menambahkan, klarifikasi dilakukan karena pihaknya mencurigai adanya motif lain di balik unggahan tersebut.
“Kami tidak menoleransi penyimpangan pegawai, tetapi juga tidak rela bangsa ini dipermalukan,” pungkasnya.