Berita Lokal, PONTIANAK INFORMASI – PT Aneka Makmur Sejahtera (Yamaha Kalimantan Barat) menggelar Fazzio Youth Project-Digital Hybrid Challenge, pada Sabtu (27/8/2022). Event tersebut ditujukan untuk para konsumen setia Yamaha dan membuktikan keiritan konsumsi BBM.
Event yang bertajuk “Fazzio Youth Project Hybrid Digital Challenge” itu dimulai pada pukul 09.00-15.00 WIB. Berlangsung seru dan meriah event diikuti oleh 15 peserta yang terdiri dari kalangan jurnalis media cetak dan online, anggota Komunitas Fazzio Owner Club Indonesia (FOCI) Kota Pontianak, dan konsumen loyal Yamaha Area Pontianak dan sekitarnya.
Manager After Sales Yamaha Wilayah Kalimantan Barat, Fendi mengatakan para peserta diberikan kebebasan untuk mengunjungi minimal lima tempat classy di Pontianak dan sekitarnya dengan menggunakan Yamaha Fazzio yang stylish dan bergaya saat berkendara.
Adapun peserta juga ditantang untuk mengabadikan momen keseruannya selama berkendara yang nantinya diunggah melalui akun Instagram.
“Melalui challenge ini kami mengajak seluruh peserta untuk nongkrong di tempat classy yang ada di Pontianak dan sekitarnya. Ditambah dengan gaya yang stylish sesuai dengan jati diri Fazzio itu sendiri. Sekaligus konsumen bisa membuktikan efisiensi konsumsi bahan bakar dari Fazzio,” kata Fendi, mengutip Suara Pemred Kalbar.
Kemudian mereka juga dinilai melalui ketepatan waktu, jumlah postingan di Instagram, total tempat yang dikunjungi, konsumsi BBM, dan jarak tempuh. Tidak lupa peserta dibekali dengan informasi terkait aplikasi Y-Connect, sehingga selama pengendara bisa melihat kondisi kendaraan secara real time.
Satu diantara peserta, Azmi mengatakan Fazzio Youth Project-Digital Hybrid Challenge berlangsung seru dan semakin menambah relasi antar sesama pengguna Fazzio.
“Fazzio irit banget parah dan memang nyaman selama berkendara. Pokoknya saya mau ikut lagi kalo ada challenge Fazzio selanjutnya,” kata cewek cantik asal Desa Kuala Dua, Kabupaten Kubu Raya itu.
Azmi mengunjungi lima tempat yang ada di Kota Pontianak dengan total konsumsi BBM 670 ml dan jarak tempuh 41,5 km.
Peserta lainnya, Sendi selaku ketua Komunitas Fazzio Owner Club Indonesia (FOCI) Kota Pontianak mengaku bahwa Fazzio memiliki konsumsi bahan bakar yang irit. Sehingga menurutnya, motor tersebut memang cocok untuk dijadikan teman perjalanan sehari-hari.
“Kalau untuk konsumsi bahan bakar tidak perlu diragukan lagi iritnya. Ditambah motor ini sudah lengkap dengan fitur-fitur canggih nya seperti Y-Connect, dan electric power socket. Membantu banget untuk kebutuhan sehari-hari pengendaranya,” tandasnya.
Sebagai informasi, Fazzio Youth Project (FYP) diselenggarakan nasional secara serempak di seluruh Indonesia mulai bulan Agustus 2022 hingga Oktober 2022. Fazzio Youth Project merupakan rangkaian aktivitas yang mewakili karakter Yamaha Fazzio Hybrid-Connected sebagai white canvas untuk mendukung kreativitas sekaligus karakter generasi masa kini yang semakin aktif, dinamis, dan akrab dengan dunia digital.