
Pelantikan Anggota DPRD Kalbar periode 2024-2029. (Dok. Istimewa)
PONTIANAK INFORMASI, LOKAL – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, menekankan pentingnya sinergi yang baik antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalbar dalam mendukung kemajuan daerah. Harisson berharap hubungan yang harmonis ini terus terjalin demi mewujudkan kepentingan masyarakat dan mendorong pembangunan Kalimantan Barat.
“Terutama untuk memastikan di tahun 2025 seluruh program dapat berjalan dengan baik,” ungkapnya beberapa waktu lalu.
Harison sebelumnya mengutarakan bahwa Pemprov akan terus menjalin hubungan baik dengan DPRD. Dia juga optimis bahwa dengan ketua dan wakil ketua DPRD yang baru meningkatkan kerja sama antara lembaga.
Hal tersebut menurutnya, untuk memperjuangkan kesejahteraan masyarakat Kalbar.
Ketua DPRD Kalbar, Aloysius, turut memberikan perhatian pada beberapa agenda yang masih menjadi prioritas pembahasan bersama DPRD dan Pemprov. Ia menegaskan bahwa agenda-agenda tersebut harus segera diselesaikan, terutama untuk memastikan pelaksanaan program di tahun 2025 dapat berjalan lancar dan sesuai dengan rencana.
Harisson dan Aloysius sepakat bahwa kolaborasi yang kuat antara Pemprov dan DPRD akan menjadi kunci dalam mencapai target pembangunan dan pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat Kalbar.