Skip to content
Pontianak Informasi

Pontianak Informasi

Barometer Informasi Seputar Pontianak

Primary Menu
  • Home
  • Lokal
  • Kuliner
  • Nasional
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Sports
  • Kesehatan
  • Home
  • News
  • AS Kembali Bantu Indonesia Tangani Pandemi, Kirim Bantuan Senilai Rp 430 Miliar
  • Ekonomi
  • Internasional
  • Kesehatan
  • Nasional
  • News

AS Kembali Bantu Indonesia Tangani Pandemi, Kirim Bantuan Senilai Rp 430 Miliar

Editor PI 03/08/2021
Ilustrasi Dollar AS

Ilustrasi Dollar AS, Foto: Vibiznews.com

Amerika Serikat (AS) kembali kirim bantuan penanganan pandemi Covid-19 untuk Indonesia, pemerintah AS rencananya akan mengirim bantuan tambahan senilai US$30 juta atau Rp430 miliar.

Hal ini diketahui dari komitmen bantuan yang disampaikan oleh Penasihat Keamanan Nasional AS (NSA), Jake Sullivan, saat bertemu dengan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi di Washington D.C, Senin (2/8/2021). Dalam kesempatan itu, mereka membahas berbagai isu bilateral untuk memperkuat kemitraan strategis Indonesia-AS, salah satunya adalah kerja sama penanganan pandemi Covid-19.

“Menlu Retno dan NSA Sullivan membahas kerja sama untuk mengatasi pandemi Covid-19. Pada pertemuan tersebut, NSA Sullivan menyampaikan komitmen tambahan dukungan kerja sama AS sebesar US$ 30 juta berupa pasokan peralatan oksigen, alat kesehatan dan obat-obatan. Dengan dukungan tambahan ini, maka total dukungan kerja sama AS sejak awal pandemi sebesar US$ 65 juta,” mengutip dari rilis kemenlu.go.id (3/8).

Kedubes AS di Jakarta mengatakan bahwa bantuan senilai 30 juta dolar itu itu akan digunakan untuk menunjang pasokan medis merawat pasien-pasien Covid-19. Di samping itu, bantuan itu juga dipergunakan untuk meningkatkan kemampuan Indonesia dalam distribusi dan penyuntikan vaksin.

Dalam lawatan Menlu Retno, dibahas juga kerja sama jangka panjang di bidang kesehatan agar kapasitas nasional, regional dan global lebih baik lagi dalam menghadapi pandemi di masa mendatang. Menlu Retno berharap dukungan AS itu nantinya bisa meningkatkan kapasitas Indonesia dalam membuat vaksin dengan teknologi terkini yang berbasis mRNA dan obat terupatik penyakit menular.

Menanggapi semua bantuan yang sudah diberikan, Menlu Retno mengapresiasi pemerintah AS yang dengan baik hati mau membantu Indonesia menangani pandemi Covid-19 hingga sejauh ini.

(Kemenlu RI)

Tags: Covid-19 Penanganan Pandemi Covid-19

Continue Reading

Previous: Daftar 45 Daerah Luar Jawa-Bali yang Perpanjang PPKM Level IV Sampai 9 Agustus 2021
Next: Fadli Zon Kritik Keras Pengecatan Ulang Pesawat Kepresidenan yang Habiskan Dana Miliaran Rupiah

Related Stories

Prajurit TNI AL Jumran Divonis Penjara Seumur Hidup atas Pembunuhan Jurnalis Juwita di Kalsel
  • Nasional

Prajurit TNI AL Jumran Divonis Penjara Seumur Hidup atas Pembunuhan Jurnalis Juwita di Kalsel

Tyo 16/06/2025
Presiden Prabowo Subianto Kunjungan Kenegaraan ke Singapura, Bahas Fase Baru Kerja Sama Bilateral
  • Nasional

Presiden Prabowo Subianto Kunjungan Kenegaraan ke Singapura, Bahas Fase Baru Kerja Sama Bilateral

Tyo 16/06/2025
Ketegangan Meningkat, Konflik Iran-Israel Picu Kekhawatiran Global
  • Internasional

Ketegangan Meningkat, Konflik Iran-Israel Picu Kekhawatiran Global

Tyo 16/06/2025

Berita Terbaru

  • Prajurit TNI AL Jumran Divonis Penjara Seumur Hidup atas Pembunuhan Jurnalis Juwita di Kalsel 16/06/2025
  • Presiden Prabowo Subianto Kunjungan Kenegaraan ke Singapura, Bahas Fase Baru Kerja Sama Bilateral 16/06/2025
  • Ketegangan Meningkat, Konflik Iran-Israel Picu Kekhawatiran Global 16/06/2025
  • Hasil Kualifikasi Piala Dunia Antarklub 2025 Hari Ini: PSG Bantai Atletico, Bayern Munich Pecahkan Rekor 16/06/2025
  • George Russell Menangi F1 GP Kanada 2025, Verstappen Kedua, Antonelli Kejutan Podium 16/06/2025
  • ONIC Juara MPL ID Season 15 Usai Kalahkan RRQ Hoshi 4-3 di Grand Final Sengit 16/06/2025

Pemkot

Categories

Baca Berita Lainnya

Prajurit TNI AL Jumran Divonis Penjara Seumur Hidup atas Pembunuhan Jurnalis Juwita di Kalsel
  • Nasional

Prajurit TNI AL Jumran Divonis Penjara Seumur Hidup atas Pembunuhan Jurnalis Juwita di Kalsel

Tyo 16/06/2025
Presiden Prabowo Subianto Kunjungan Kenegaraan ke Singapura, Bahas Fase Baru Kerja Sama Bilateral
  • Nasional

Presiden Prabowo Subianto Kunjungan Kenegaraan ke Singapura, Bahas Fase Baru Kerja Sama Bilateral

Tyo 16/06/2025
Ketegangan Meningkat, Konflik Iran-Israel Picu Kekhawatiran Global
  • Internasional

Ketegangan Meningkat, Konflik Iran-Israel Picu Kekhawatiran Global

Tyo 16/06/2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia Antarklub 2025 Hari Ini: PSG Bantai Atletico, Bayern Munich Pecahkan Rekor
  • Sports

Hasil Kualifikasi Piala Dunia Antarklub 2025 Hari Ini: PSG Bantai Atletico, Bayern Munich Pecahkan Rekor

Tyo 16/06/2025

Pontianak Informasi merupakan barometer informasi seputar Kota Pontianak yang berdiri sejak tahun 2005. Pontianak Informasi akrab dikenal oleh masyarakat Kota Pontianak dengan sebutan PI. Kanal informasi ini juga bagian dari PIFA MEDIA NETWORK.

  • Kebijakan Privasi
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Presiden Prabowo Instruksikan Pengaktifan Kembali Pengecer Gas LPG 3 Kg
  • Tentang PI
  • Kontak dan Iklan
  • Kebijakan Privasi
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • PIFA Media Network
  • Tentang PI
  • Kontak dan Iklan
  • Kebijakan Privasi
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • PIFA Media Network
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.